Mengenal PAUD

Kapan Saya Mengenal PAUD ?...


Tahun 2014 adalah awal saya mengenal yang namanya Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).


Tahun pertama sejak saya bergabung, waktu itu saya sedang berpikir untuk mencari pekerjaan yang hanya bisa waktunya sampai setengah hari, karena alasan saya adalah siapa dan bagaimana mengurus anak-anak saya jika kerjaannya full time ?...
Dari informasi seorang guru SD terdekat ditempat tinggal kami mengatakan bahwa sedang dicari seorang yang bisa mengajar dan juga mendidik di PAUD Kelompok Bermain Bethesda Saramom Biak pada saat itu.


Saya pun segera menghadap ibu pengelola yaitu ibu Anny. Y. Swabra/Mirino.
Kata ibu "kami di PAUD tidak memiliki gaji tetap, kalau pun ada itupun jg tidak mencukupi kebutuhan seminggu apalagi sebulan untuk guru bahkan keluarga kami, yg dibutuhkan hanya niat dan kesiapan hati untuk melayani anak-anak di PAUD".
Saya pun bersedia walau dengan terpaksa Krn memang tidak ada solusi pekerjaan sesaat itu untuk saya yg hanya berpendidikan SMA.
Dengan harapan bahwa akan ada perubahan dan penghasilan diwaktu yg akan datang dari PAUD ini.
Setahun saya bergabung, saya belum siap untuk mengajar dan hanya mendampingi dikarenakan latar belakang pendidikan jurusan IPA, saya hanya bisa belajar dari teman2 pendidik yg berpengalaman dan setiap hari harus mengajar dengan kondisi apa adanya.
Beberapa bulan kemudian saya mendapat kesempatan untuk mengikuti pelatihan Diklat dasar guru PAUD oleh Dinas Pendidikan kabupaten Biak Numfor.

 Dengan pengetahuan seadanya saya mulai belajar mengajar dengan hanya dapat memimpin nyanyian, berdoa pada saat memulai dan mengakhiri kegiatan belajar mengajar setiap harinya selama beberapa bulan terakhir ditahun pertama saya bergabung di PAUD.
Diakhir tahun 2014 karena alasan kunjungan keluarga ke luar kota, saya harus tinggalkan pekerjaan ini untuk sementara bersama keluarga berangkat ke kota Jayapura.
6 bulan lamanya kami tinggal dikota Jayapura Papua, saya diijinkan kembali lagi ke kota Biak, ditambah 5 bulan setelah di Biak saya tidak memiliki keberanian untuk kembali mengajar di PAUD, dengan alasan sudah setahun lebih saya tidak menjalankan tugas dan tanggung jawab saya sebagai guru PAUD Kelompok Bermain Bethesda Saramom Biak.
Yah kalau dihitung 2014-2016 saya kembali berniat untuk melaporkan diri apakah diijinkan masuk kembali ?!!
Ternyata jawabannya saya diijinkan mengajar lagi pada tahun 2016.

Puji Tuhan, blm pas setahun saya telah mengikuti 2 kali pelatihan/seminar guru PAUD bersama Guru PAUD lainnya se-kabupaten Biak Numfor. 
Nah disinilah saat Awal mula saya mencintai pekerjaan ini.

Dengan kemampuan dan pengetahuan dari pelatihan, tetapi juga dari saran dan masukan teman2 serta pengelola kami saya pun merasa sudah lebih bersedia untuk mengajar secara total dan dapat menjadi penanggung jawab kelas Mandiri yg usianya 4-5 tahun dengan jumlah 11 anak saat itu.
Dengan prestasi kerja saya di PAUD Tersebut saya dipercayakan menjadi sekretaris dan Operator pada tahun 2018 sampai sekarang memasuki tahun ke 3 di tahun 2021.
Administrasi, pelaporan, rencana kerja tahunan dan proses persiapan belajar-mengajar sudah saya kerjakan bersama saran dan arahan dari ibu pengelola.
Menyusun Rencana Program Pembelajaran Mingguan, Bulanan bahkan Tahunan sampai Kalender pendidikan kami, SDH menjadi tugas dan tanggung jawab saya. Bahkan saya sesekali menyiapkannya bagi teman2 guru yg lain di kelas yg berbeda usia. Saya mendapatkan apresiasi, dana bahkan juga pengetahuan yang luar biasa walaupun menurut logika tidak begitu cukup bagi kehidupan saya. Tetapi karena niat dan senang untuk melayani anak-anak, saya lebih memilih disini.
Hingga Sampai saat ini, saya masih dipercayakan menjadi sekretaris dan jg operator PAUD KB Bethesda Saramom Biak.



Beberapa pelatihan dan kursus Bersertifikat telah saya dapatkan, dengan demikian secara otomatis saya semakin mendalami dunia Pendidikan Anak Usia Dini ini.
Doakan saya agar bisa lebih memantapkan pengetahuan tentang dunia Anak terlebih khusus Pendidikan Anak Usia Dini dari pendidikan agama, pelatihan, sekolah, media informasi, pengalaman, organisasi, kreatifitas dan lain sebagainya.

So.. demikianlah cerita singkat bagaimana saya mengenal dunia Pendidikan Anak Usia Dini, saya semakin yakin bahwa ketika ada niat dan iman untuk mewujudkan sesuatu hal yang baik, pastinya Yang Maha Kuasa akan melengkapi dan mencukupkan segala kebutuhan dengan cara-Nya yg ajaib buat kita.
Semoga cerita saya ini dapat bermanfaat bagi kalian yang baru dan sedang menjalani proses sulitnya mencapai puncak kejayaannya.
🙏❤️

Komentar